HINO FLX 260 JW 8×2, Juaranya Truk Logistik di Tanah Air

Posted on

Di dunia logistik yang semakin kompetitif, efisiensi serta keandalan armada menjadi salah satu kunci penting. Terlebih lagi bagi mereka yang membutuhkan armada untuk mendukung kelancaran kebutuhan bisnis sehari-hari. Dalam hal ini, HINO FLX 260 JW 8×2 hadir sebagai opsi terbaik di tengah tantangan operasional logistik yang kian kompleks.

HINO FLX 260 JW 8x2
Foto: https://www.hino.co.id/

Spesifikasi Handal dalam Truk HINO FLX 260 JW 8×2

Seperti yang kita ketahui, terhitung sejak awal 2023 lalu, pemerintah Indonesia resmi membuat regulasi yang mengatur soal batasan muatan kendaraan berat. Di mana, kendaraan berat, khususnya truk yang nekat membawa muatan melebihi kapasitasnya akan mendapatkan sanksi tegas dari pihak terkait.

Mengingat aturan tersebut yang begitu serius, HINO Motors Sales Indonesia (HMSI) sebagai produsen kendaraan komersial terkemuka terus berinovasi memenuhi kebutuhan pasar sekaligus mematuhi aturan yang berlaku. Salah satu produk andalannya hadir di kelas medium duty, yakni FLX 260 JW.

HINO FLX 260 JW 8×2 pertama kali diperkenalkan pada 6 April 2021 lalu. Peluncuran kendaraan muatan berat ini menegaskan komitmen HINO dalam mendukung pemerintah untuk memberantas praktik over dimension overloading (ODOL). Mengingat praktik tersebut kerap menjadi penyebab kecelakaan di jalan raya.

Sebagai produk yang mengedepankan keamanan dan efisiensi, FLX 260 membawa berbagai spesifikasi unggulan. Semuanya dirancang demi memenuhi kebutuhan pasar transportasi modern yang kian memuaskan. Adapun informasi spesifikasi terkait kendaraan adalah sebagai berikut. 

Desain Eksterior yang Tangguh

FLX 260 JW memiliki desain eksterior gagah serta empat sumbu roda yang kokoh. Ukuran  panjang keseluruhannya mencapai 11.950 mm dengan wheelbase khusus untuk mendukung kestabilan muatan, yaitu 1.850 mm, 3.880 mm, dan 1.350 mm.

Sementara itu, panjang ruang muatan tanpa bodi depan mencapai 9.7 meter. Spesifikasi panjang ruang muatan ini tentu memberikan kapasitas angkut yang besar sekaligus efisien. HINO turut melengkapi FLX 260 JW dengan dua gardan depan dan dua gardan belakang. Hal tersebut memungkinkan armada ini mampu menahan beban (GVW) mencapai 32 ton.

Dilihat dari segi penampilannya, FLX 260 JW masih menggunakan kabin berwarna hijau khas HINO. Terdapat gril besar dan lampu depan yang terlihat cukup menonjol, sehingga memberikan kesan modern dan agresif seperti truk-truk keluaran terbaru lainnya.

Interior Nyaman dan Fungsional

Masuk ke bagian interior, truk HINO FLX 260 JW 8×2 dirancang untuk memberikan kenyamanan maksimal bagi pengemudi, terlebih selama perjalanan jarak jauh. Selain ukuran kabin yang begitu luas, truk HINO juga membekali spesifikasi kendaraannya dengan berbagai fitur modern.

Sebut saja kamera belakang (rear camera), cermin samping tambahan (side under mirror), dan kursi dengan suspensi udara (seat air suspension). Fitur-fitur tersebut tidak hanya meningkatkan kenyamanan pengendara saja. Namun juga meningkatkan keamanan maupun efisiensi dalam pengoperasian kendaraan.

Performa Mesin yang Andal

Di sektor dapur pacu, FLX 260 JW mengandalkan mesin berkode J08E. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 260 PS pada 2.500 rpm dan torsi maksimum sebesar 76 kgm pada 1.500 rpm.

Dengan spesifikasi tersebut, truk FLX 260 JW memiliki performa yang handal untuk menaklukkan berbagai medan, baik pada medan jalan datar maupun tanjakan berat. Sementara itu, tenaga dari mesin akan tersalur ke gardan melalui transmisi manual 8 percepatan berkode M009DD.

Kombinasi mesin dan transmisi ini memberikan akselerasi yang halus dan efisiensi bahan bakar optimal. Tentu saja, hal ini menjadikannya sebagai pilihan ideal bagi pelaku bisnis logistik yang membutuhkan truk tangguh namun irit BBM.

Bagaimana, cukup menarik bukan? Spesifikasi Hino FLX 260 JW menjadi jawaban sempurna bagi para pebisnis yang membutuhkan spesifikasi mobil niaga terbaik. Hal ini selaras dengan ulasan pengguna di kanal Youtube berikut.

Dalam uji coba di kanal YouTube TRANS DIAN CK misalnya, performa FLX 260 JW memang tak perlu kita ragukan. Meski punya bodi besar, tarikannya tetap ringan berkat tenaga gaharnya. Haluan yang tidak terlalu berbeban juga membuat ban pada truk lebih awet.

Secara keseluruhan, hadirnya HINO FLX 260 JW 8×2 di pasar Indonesia menjadi jawaban atas kebutuhan akan armada logistik terbaik. Khususnya yang mampu memadukan kapasitas besar, performa andal dan kepatuhan terhadap regulasi. Dengan berbagai keunggulannya, tidak heran jika produk ini menjadi salah satu truk medium duty paling banyak diminati, terlebih di kalangan pengusaha. /Siti